MyPonsel.Com, Ini Harga dan Spesifikasi iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max, lengkap dengan Fiturnya – Apple baru saja merilis tiga versi iPhone 11, iPhone 11 series adalah smartphone terbaru Apple tahun 2019 ini.
Ketiga smartphone terbaru Apple tersebut dinamai :
- iPhone 11
- iPhone 11 Pro
- iPhone 11 Pro Max
Informasi resmi Apple mengatakan iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max adalah generasi penerus dari iPhone XS dan XS Max yang rilis tahun lalu. Sedangkan iPhone 11 adalah penerus iPhone XR. Simak terus Harga dan Spesifikasi iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max ini.
Spesifikasi iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max
Spesifikasi ketiga jagoan baru Apple itu jauh lebih hebat dibanding dengan iPhone XS, XS Max, dan XR keluaran tahun lalu. Apple meningkatkan performansi ketiga keluarga iPhone 11 itu khususnya di sektor dapur pacu, ketiga iPhone 11 diperkuat dengan chip terbaru Apple A13 Bionic.
Kamera iPhone 11
Apple juga menambah kamera di masing-masing iPhone 11 series, selengkapnya:
- iPhone 11 dibekali dua kamera belakang (wide dan ultra wide), versi sebelumnya iPhone XR hanya punya satu kamera.
- iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max diperkuat dengan tiga kamera belakang (wide, ultra wide dan telephoto), lebih baik dari duo iPhone XS.
- Di Kamera Depan untuk selfie, ketiga versi iPhone 11 semuanya diperkuat dengan kamera 12MP TrueDepth dengan kemampuan rotasi untuk mengambil gambar landscape
Untuk kemampuan video, Apple meningkatkan kemampuan ketiga versi iPhone dengan video yang dapat merekam video slow motion 120 FPS yang disebut Apple sebagai slofie.
Layar iPhone 11
- Layar display iPhone 11 berukuran diagonal 6,1 inci
- Layar iPhone 11 Pro 5,8 inci
- Layar iPhone 11 Pro Max 6,5 inci
Gimana Kamu mulai penasaran? kita teruskan membahas Harga dan Spesifikasi iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max ini.
Spesifikasi lengkap iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max
iPhone 11 | iPhone 11 Pro | iPhone 11 Pro Max | |
Ukuran layar | IPS LCD 6,1 inci, 878 x 1.792 piksel, rasio 19,5:9 | OLED 5,8 inci, 1.125 x 2.436 piksel, rasio 19,5:9 | OLED 6,5 inci, 1.242 x 2.688 piksel, rasio 19,5:9 |
Dimensi fisik | 150.9 x 75.7 x 8.3 mm | 144 x 71.4 x 8.1 mm | 158 x 77.8 x 8.1 mm |
Bobot | 194 gram | 188 gram | 226 gram |
Prosesor | Apple A13 Bionic | Apple A13 Bionic | Apple A13 Bionic |
RAM | 4 GB | 6 GB | 6 GB |
Media penyimpanan | 64 GB, 128 GB, 256 GB | 64 GB, 256 GB, 512 GB | 64 GB, 256 GB, 512 GB |
Kamera belakang (1) | 12 megapiksel, bukaan lensa f/1.8, wide, PDAF OIS | 12 megapiksel, bukaan lensa f/1.8, wide, PDAF OIS | 12 megapiksel, bukaan lensa f/1.8, wide, PDAF OIS |
12 megapiksel, bukaan lensa f/2.4, ultrawide | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.4, ultrawide | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.4, ultrawide | |
– | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.0, telefoto 2x optical zoom | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.0, telefoto 2x optical zoom | |
Kamera depan | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.2, ToF 3D Camera | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.2, ToF 3D Camera | 12 megapiksel, bukaan lensa f/2.2, ToF 3D Camera |
Kapasitas baterai | 3.110 mAh | 3.190 mAh | 3.500 mAh |
Konektor | 2.0 priprietary reversible connector | 2.0 priprietary reversible connector | 2.0 priprietary reversible connector |
GPS | Ya, A-GPS, GLONASS, GALILEO, QZSS | Ya, A-GPS, GLONASS, GALILEO, QZSS | Ya, A-GPS, GLONASS, GALILEO, QZSS |
Kartu SIM | Single-SIM/Dual SIM (nano) | Single-SIM/Dual SIM (nano) | Single-SIM/Dual SIM (nano) |
Konektivitas wireless | 4G, Bluetooth 5.0, NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, hotspot | 4G, Bluetooth 5.0, NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, hotspot | 4G, Bluetooth 5.0, NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ax, hotspot |
Biometrik | Face ID | Face ID | Face ID |
Sistem operasi | iOS 13 | iOS 13 | iOS 13 |
Pilihan warna | White, Red, Black, Green, Yellow, Purple | Space Gray, Midnight Green, Silver, Gold | Space Gray, Midnight Green, Silver, Gold |
Harga iPhone 11
Harga iPhone 11
- 64 GB – $699 atau Rp 9,8 juta
- 128 GB – $749 atau Rp 10,5 juta
- 256 GB – $849 atau Rp 11,9 juta
Harga iPhone 11 Pro
- 64 GB – $999 atau Rp 14 juta
- 256 GB – $1.149 atau Rp 16,1 juta
- 512 GB – $1.349 atau Rp 18,9 juta
Harga iPhone 11 Pro Max
- 64 GB – $1.099 atau Rp 15,4 juta
- 256 GB – $1.249 atau Rp 17,5 juta
- 512 GB – $1.449 atau Rp 21 juta
Fitur Baru yang Bakal Muncul di iPhone 11
Apple sudah merilis keluarga terabru Apple iPhone 11. Di undangan peluncurannya Apple menampilkan logo dengan kombinasi lima warna yang diperkirakan sebagai varian warna iPhone 11 tersebut.
Ini dia kumpulan fitur akan muncul di iPhone 11
Fitur Wireless Charging
Ini kali pertama Apple memakai teknologi pengisian daya nirkabel (wireless charging), sama seperti di Apple Watch dan AirPods. Tentu saja iPhone 11 juga tetap akan mempertahankan port charger baterai manual.
Fitur Photo Night Mode
Mode foto malam sudah setahun dipakai di smartphone Android. Fitur night mode ini dipopulerkan pertama kali oleh Huawei, beberapa brand terkenal juga ikut memakai night mode di smartphone mereka seperti Google, Oppo, dan Samsung.
Apple untuk pertama kali nya memakai Night Mode ini di iPhone 11 series. iPhone mengumumkan akan memakai fitur tersebut pada hari Selasa 9 September 2019 di Amerika. Sama seperti di Android fitur night mode ini membuat foto di kondisi gelap jadi lebih terang dengan cara menjepret banyak frame di tingkat exposure yang beda, kemudian frame digabung menjadi satu foto. Apple mengistilahkan teknik tersebut dengan Adaptive Bracketing. Di iPhone 11 ini, Night mode muncul otomatis jika Kamu melakukan pemotretan dalam kondisi yang cukup gelap, fitur ini akan mencerahkan foto dan mengurangi noise.
Subject Tracking & Portrait Lighting
Fitur Subject Tracking dan Portrait Lighting berfungsi untuk mengatur efek bokeh. Dengan fitur ini Kamu tidak akan kesulitan lagi mendapatkan foto dengan efek bokeh terbaik sekali jepret.
Demikian informasi tentang Harga dan Spesifikasi iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max ini. Semoga dapat membantu Kamu dalam mendapatkan info yang lebih baik sebelum memutuskan membeli iPhone 11.
admin
Latest posts by admin (see all)
- Ponsel Redmi K30 dan K30 5G resmi di Rilis dengan Kamera 64 Megapiksel dan Layar 120 Hz - December 11, 2019
- Gamers Wajib Punya, Ini Spesifikasi dan Harga Asus Rog Phone 2, Resmi Masuk Indonesia - December 6, 2019
- Spesifikasi dan Harga Vivo Y19 di Indonesia - December 6, 2019